Selasa, 04 September 2012

Nasi Kebuli

Nasi kebuli merupakan salah satu kuliner khas dari Arab / Timur Tengah. Cita rasanya bener-bener nendang, apalagi bagi penggemar kuliner yang berempah.
Biasanya menu ini bisa disajikan dengan lauk ayam goreng, ayam opor/ gule, kambing oven dan gule kambing (tapi tidak terlalu berkuah bangets, hanya nyemeg-nyemeg)
Ini menu fav. keluarga q lho, sejak aq kecil sampai sekarang uda nikah juga masih tetep jadi favorit. Sekarang malah jadi favorit keluarga suami, pada nagih sama nasi kebuli buatan q hehehehe
 

Bahan :
  - 3 cup beras (cup gratisan kalau kita beli magic com)
  - 2 sdm minyak samin atau blue band
  - 1 pack santan kara kecil
  - 1 sereh, geprek bagian belakangnya
  - 2 lembar daun jeruk
  - 1 lembar daun salam
  - 3 sdm anggeh-anggeh (bumbu gule bubuk yang dibeli di kawasan Sunan Ampel)
  - air secukupnya (batas air 1ruas jari telunjuk kita, bisa dikurangi sedikit agar tidak terlalu lembek)

Bumbu halus :
  - 6 siung bawang merah
  - 3 siung bawang putih
  - 1 ruas jahe
  - 1/2 ruas kunir
  - 3 sdt garam
  - sedikit gula dan merica

Pelengkap :
  - acar (mentimun, wortel dan nanas potong-potong, beri sedikit ari, cuka dan gula)
  - sambal kecap (potong cabe, beri kecap dan sedikit irisan bawang merah kalau suka)
  - jeruk nipis (optional)
  - bawang goreng untuk taburan

Cara Membuat :
  - cuci beras, tiriskan
  - tumis bumbu halus bersama minyak samin, sereh, salam, daun jeruk sampai harum.
  - setelah itu tuang beras beserta airnya dan santan serta anggeh-anggeh
  - aron sampai air habis, setelah itu tutup dan biarkan agak keset
  - siapkan kukusan atau dandang, panaskan air secukupnya
  - kukus nasi yang sudah di aron, sampai matang kira-kira 30 menit
  - sajikan panas dengan taburan bawang goreng serta pelengkapnya :)


* untuk anggeh-anggeh (bumbu bubuk gule) bisa diganti dengan
   - 1/4 biji pala
   - 3 butir kapulaga
   - 3 butir cengkeh
   - 5 cm kayu manis
   - 1 sdm ketumbar, sangrai (haluskan bersama bumbu)
   - 1/2 sdt jintan, sangrai (haluskan bersama bumbu)
   - 1 sdt merica, sangrai (haluskan bersama bumbu)
Happy Cooking All......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar